-->
Home » , » ADVAN T1R, HARGA BARU, SPESIFIKASI

ADVAN T1R, HARGA BARU, SPESIFIKASI

ADVAN T1R, HARGA BARU, SPESIFIKASI _ Advan Tablet Vandroid hadir dalam ADVAN T1R. Advan T1R dijual dengan harga 900 ribuan, sebagai tablet android advan 7 inci dengan bandrol harga tersebut, spesifikasi seperti apa yang ditanamkan ADVAN kepada ADVAN STAR TAB R/ T1R ini? Advan T1R, dalam seri STAR TAB membawa layar berukuran 7 inci dengan resolusi sebesar 1024 x 600 piksel dengan fitur multitouch. Resolusi layar yang sama juga diaplikasikan pada tablet ADVAN X7, dengan resolusi tersebut dapat menghasilkan kerapatan hingga ~170 sehingga cukup tajam dan jernih.

Performa ADVAN START TAB R/ T1R terbilang cukup kencang dengan mengandalkan QUAD CORE 1.2Ghz urusan RAM juga sudah didukung dengan RAM 1GB. Spesifikasi CPU seperti ini memang sering diterapkan pada tablet advan dengan rentang harga 800 dan 900 ribuan. Tentunya sudah cukup baik untuk memacu kecepatan perangkat ini sendiri.

Jika berbicara tentang system operasinya sendiri, ADVAN STAR TAB T1R berjalan dengan OS KITKAT Android atau versi 4.4 versi KITKAT cukup anyar namun jika dibandingkan dengan TABLET X7 yang sudah memakai versi android terbaru Lollipop v5, OS ADVAN T1R memang bisa dibilang ketinggalan. Tapi walaupun begitu jika kembali ke bagian dapur pacu, ADVAN X7 masih kalah cepat sedikit dengan ADVAN T1R, Dikarenakan X7 sendiri masih berjalan pada Quad core kecepatan 1.0Ghz, masing2 punya kelebihan dan kekurangannya.

Kembali memabahas spesifikasi yang tertanam pada tablet ADVAN T1R, jika menilik kebagian penyimpanan atau memori internal, ADVAN T1R seperti kebanyakan tablet android advan harga 800 dan 900 ribuan memakai ROM sebesar 8GB. Kapasitas tersebut sudah cukup gede untuk mengatur data-data anda dan juga sebagai tempat pemasangan aplikasi. Seperti biasa, opsi untuk memasang microSD card tetap tersedia pada tablet advan ini dengan maksimal 32GB.

Pada kamera ADVAN T1R, Tidak terlalu istimewa karena masing-masing kameranya (depan dan belakang) beresolusi 2MP dan 0.3MP namun tetap dapat menangkap gambar yang baik karena berbekal fitur seperti Autofocus dan LED Flash. Advan X7 Juga membawa resolusi tersebut pada kedua kameranya.

Untuk masalah jaringan data, dengan harga 900 ribuan tersebut dipastikan tablet android advan ini sudah support untuk jaringan 3G. selain itu, Wifi dan Bluetooth v.40 juga hadir dalam perangkat ini. Namun sepertinya fitur USB OTG belum ada pada tablet ini mengingat T1R juga dibandrol dengan harga yang cukup terjangkau. Dalam hal ini, pada TABLET ADVAN i7 dukungan 4G sudah punya fitur OTG.

Dibagian baterai, ADVAN START TAB R/ T1R dijatah baterai kapasitas cukup besar 2500mAh dimana batrai yang sama juga terdapat pada tablet ADVAN X7. Berapa harga terbaru Advan T1R? Harga terbaru advan tablet android T1R adalah Rp 950.000

Spesifikasi ADVAN T1R

ADVAN T1R QUADCORE


- Display 7 Inch (1024x600)
- Dual SIM GSM - GSM
- Android OS 4.4 KitKat
- Processor Quad Core 1.2 GHz
- RAM 1 GB
- Internal Memory 8 GB
- External Micro SD up to 32 GB
- Connection 3G + HSDPA
- Dual Camera (Rear 2 MP with Flash)
- Front CameraVGA
- Bluetooth V4.0
- WiFg/n
- Battery 2500 mAh

Dapat disimpulkan tablet advan yang satu ini punya spesifikasi yang cukup menarik, jika dibandingkan dengan ADVANX7 keduanya mempunya spesifikasi yang hampir sama, namun masing masing punya kelebihan dan kekurangan. Jika berbicara soal kekurangan ADVAN T1R pada OS androidnya masih kurang update dengan memakai Android KITKAT 4.4 sementara itu kelebihannya sudah lebih baik pada sector CPU.

Demikian info mengenai harga dan spesifikasi tablet android Advan T1R, baca juga Tablet Evercoss AT7J..


Loading...

0 komentar:

Loading...

Popular Posts

Search This Blog

Powered by Blogger.

Pages