Tablet SPC P5 Nitro, Spesifikasi Lengkap Harga Murah - Seri yang
masuk pada nama SPC P5 adalah perangkat tablet, ya termasuk P5 Nitro yang
bakalan di review kali ini. Pendahulu P5 nitro adalah P5 Speed dan P6 boost! Tiga
gawai ini termasuk rilis terbaru dari SPC Mobile, untuk spesifikasi mumpuni dan
harga murah. Berlayar besar dengan powerful performance, tablet tablet yang
dikeluarkan oleh SPC ini tidak kalah dengan rival sekelas. Dua pendahulunya
sudah dengan spesifikasi yang sangat baik, bagaimana usungan SPC P5 Nitro
sendiri? Berapa harga yang ditawarkan oleh SPC Mobile? Berikut selengkapnya
review tablet anyar SPC, SPC P5 Nitro, tablet dengan layar sentuh 7 inch.
Sebagai perangakat ber layar besar,
SPC tetap membenamkan resolusi yang baik pada kamera. Bisa dibilang model P5
Nitro ini juga merupakan tab selfie buat anda yang suka eksis yang mengandalkan
besaran kamera yang cukup baik. Bahkan sudah dengan dual camera dan resolusi
sama kuat dengan tipe SPC P5 SPEED yaitu 2MP kamera depan dan 5MP kamera
belakang dengan sejumlah fitur dan flash untuk hasil bidikan yang jernih. Meski
begitu, kemampuan dual kamera SPC P5 Nitro ini belum mengimbangi SPC P6 Boost,
tab Selfie yang sesungguhnya.
Tab SPC P5 Nitro dibuat dengan
desain yang elegan dan ringkas dalam genggaman. Dikemas dengan layar sentuh
berukuran 7 inch capacitive touchcreen, dapat memuat banyak konten dan fitur
hiburan yang lengkap. Karena tablet ini dijatah memori internal yang besar, 8GB
adalah kapasitas ruang penyimpanan sangat memadai untuk untuk banyak konten
yang ingin disimpan pada tab SPC P5 nitro ini. Yang tak kalah penting adalah,
tablet SPC ini memiliki kinerja yang cepat, mengandalkan Quadcore processor
1.2Ghz dan RAM 1GB plus dukungan android lollipop.
Bukan sekedar mendukung komunikasi
dual sim, ini adalah tablet yang bisa diandalkan untuk keperluan akses
internet. Kecepatan yang bisa diandalkan untuk format 3G Data acces di tablet
android Lollipop ini. Dengan berjalannya android lollipop dalam tab SPC P5
Nitro, perangkat ini juga mendapatkan dukungan Google play store untuk menambah
banyak konten, khususnya aplikasi pada tablet ini. P5 nitro, yang merupakan
tablet 3G SPC Juga memfasilitasi semua akses ke aplikasi sosial media, termasuk aplikasi yang sudah terinstall adalah Whatsapp, Facebook, BBM. Juga memanfaatkan
fitur navigasi dengan GPS+Maps. Kelebihan lainnya SPC P5 Nitro sudah support
dengan USB ON THE GO untuk keperluan berbagi data yang semakin dimudahkan.
Spesifikasi Lengkap SPC P5 NITRO dapat dilihat pada gambar
Harga Baru SPC P5 Nitro Rp 744.000
Kelebihan dan kekurangan SPC P5 Nitro
Jika belakangan ini perangkat
tablet android dihadirkan dengan konten khusus sebut saja Citytall Taqwa dan
advan barokah yang memuat konten islami, dan Advan S7 School yang memuat konten
ebook pelajaran sekolah. Tab SPC P5 nitro adalah tablet untuk semua keperluan
dengan spesifikasi komplit. Yang menarik dari setiap tablet besutan SPC
dilengkapi dengan kamera yang cukup baik. Dan yang paling baru dari SPC P5
nitro ini, juga sudah mendukung fitur USB OTG.
Demikian info harga dan spesifikasi
spc kali ini, spc tab P5 Nitro tablet cepat dengan dukungan dual camera. Baca semua
review SPC Mobile Disini.
Loading...
0 komentar:
Post a Comment